Minggu, 03 Januari 2010

Mahasiswa!

Aku mulai menyadari apa arti dari mahasiswa setelah aku jadi mahasiswa. Awalnya aku menyangka bahwa menjadi mahasiswa itu gampang. Tapi ternyata prasangka baik itu akan menghilang seiring berjalannya waktu. Seperti sekarang ini. Aku sedang kuliah tapi aku nggak ngerti sedikitpun apa yang dibicarakan oleh dosenku. Dan aku bukan satu2nya orang yang tidak menyimak. Sekarang yang aku pikirkan adalah aku sangat lapar. Ya ampun,bagaimana aku ngerti kalo aku kelaparan. Tambahan lagi aku harus mendengarkan penjelasan dosen yang suaranya sangat kecil. Masa depanku dipertaruhkan!

Rabu, 30 Desember 2009

New year!

Wah,nggak terasa dalam hitungan jam tahun akan berganti. Saat aku posting blog ini tinggal 14 jam lagi kira2. Cukup lama juga. Tapi ada satu yang aku fikirkan. Apakah tahun ini aku sudah lebih baik dari tahun sebelumnya? Banyak hal terjadi pada tahun ini. Tapi aku nggak tau apakah itu baik atau nggak? Tahun baru nanti aku pengen jadi orang yang baru. Aku pengen menyelesaikan skripsiku.... Jadi aku tinggal wisuda aja. I hope so... Dan tahun depan aku akan berusia 22 tahun. Wah,aku harus kejar target nich. Buat yang baca posting ini met tahun baru ya....

Senin, 28 Desember 2009

I'm back again...

Ini cerita aku dengan kamar baruku! Akhirnya aku pindah kosan juga. Setelah banyak pertimbangan akhirnya aku mulai hunting kos2an yang memenuhi standar yang aku inginkan. Kamar luas, bersih, nyaman, warna-warni, dan yang paling penting ini kamarku sendiri. Hehehe... Setelah hampir 3,5 tahun aku berbagi ruangan dengan orang lain,akhirnya aku mempunyai kamar milik sendiri. Itu artinya aku punya banyak waktu buat diriku sendiri dalam kesunyian. Aku suka sunyi. Rasanya aku punya banyak waktu untuk diriku sendiri. Memperhatikan hatiku. Aku punya tempat dimana aku bisa memikirkan kembali kejadian2 yang aku alami hari itu. Dan yang terpenting aku punya tempat dimana aku bisa melakukan apa yang aku suka walaupun menurut orang lain itu adalah hal konyol. Kamarku... Hidupku...

Jumat, 27 Maret 2009

BEDA ANTARA SUKA, CINTA, DAN SAYANG

Di hadapan orang yang kau cintai

Musim dingin berubah menjadi musim semi yang indah

Di hadapan orang yang kau sukai

Musim dingin tetap saja menjadi musim dingin

Hanya suasananya lebih indah sedikit

Di hadapan orang yang kau cintai

Jantungmu tiba-tiba berdebar lebih cepat

Di hadapan orang yang kau sukai

Kau hanya merasa senang dan gembira

Apabila engkau melihat ke mata orang yang kau cintai

Matamu berkaca-kaca

Apabila engkau melihat ke mata orang yang kau sukai

Engkau hanya tersenyum saja

Di hadapan orang yang kau cintai

Kata-kata yang keluar berasal dari perasaan yang terdalam

Di hadapan orang yang kau sukai

Kata-kata yang keluar dari pikiran saja

Jika orang yang kau cintai menangis

Engkaupun akan ikut menangis di sisinya

Jika orang yang kau sukai menangis

Engkau hanya menghibur saja

Perasaan cinta itu dimulai dari mata

Sedangkan rasa suka dimulai dari telinga

Jika kau mau berhenti menyukai seseorang

Cukup dengan menutup telinga

Tapi jika kau mencoba menutup matamu dari orang yang kau cintai

Cinta itu akan berubah menjadi tetesan air mata

Dan terus tinggal di hatimu

Dalam jarak waktu yang cukup lama

Tetapi selain rasa suka dan cinta

Ada perasaan yang lebih mendalam

Yaitu rasa sayang

Rasa yang tidak hilang secepat rasa cinta

Rasa yang tidak mudah berubah

Perasaan yang dapat membuatmu berkorban untuk orang yang kau sayangi

Cinta ingin memiliki

Tetapi sayang hanya ingin orang yang diayangi bahagia

Walaupun harus kehilangan

Kamis, 19 Maret 2009

I hate

Aku nggak tau kenapa?
Koq rasanya ada yang kurang?
tapi apa?
Bolehkah aku sedih?

Sabtu, 07 Maret 2009

Kesedihan

Aku nggak tau mau nulis apa?
Tapi yang aku tau perasaan aku sedang sakit banget.
Aku nggak tau mau percaya ma siapa?
Aku? Cewek itu? Atau dia?
Ntah..........
Aku kecewa.
Aku terluka.
Luka lama yang aku coba untuk diobati kini tergores lagi.
Aku bingung.
Rasa sakit ini menyiksaku.
Sekarang aku nggak bisa merasakan apa-apa
Hanya hampa.
Kosong.
Terlalu banyak yang luka ditempat yang sama.
Aku nggak tau luka ini akan terus berdarah atau nggak.
Aku merasa ingin memukulnya.
Tapi aku yakin itu nggak cukup
Akku nggak tau mau apa?
Aku hanya bingung.

Malam Minggu

Sedih juga malam minggu nggak ada yang ngapelin.